Benchmarking Program Studi Teknik Sipil Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) ke Universitas Hassanudin (UNHAS)

November 12, 2019, oleh: superadmin

Benchmarking adalah suatu proses Studi Banding dan mengukur suatu kegiatan perusahaan/ organisasi terhadap proses operasi yang terbaik dikelasnya sebagai  inspirasi dalam meningkatkan kinerja (performance) perusahaan/ organisasi. Selain itu, benchmarking disebut juga sebagai patokan yang dapat mendorong perusahaan/ organisasi untuk menyiapkan suatu dasar untuk membangun rencana operasional praktek yang terbaik dan dapat meningkatkan perbaikan komponen-komponen yang dibutuhkan. Kegiatan yang dilaksanakan oleh Program Studi Teknik Sipil adalah melaksanakan Benchmarking AUN ke Program Studi Teknik Sipil UNHAS. UNHAS menjadi pilihan Universitas kegiatan benchmarking ini karena UNHAS telah terakreditasi ABET. Untuk itu Benchmarking ini perlu dilaksanakan sebagai langkah persiapan Program Studi Teknik Sipil dalam menyiapkan sertifikasi AUN-QA. Setelah kegiatan benchmarking ini diharapkan Program Studi Teknik Sipil dapat mempersiapkan dan menyusun untuk persiapan sertifikasi AUN-QA. Serta setelah kegiatan ini akan dilaksanakan Workshop pembuatan soal assessment dan potofolio yang akan dihadiri oleh dosen Program Studi Teknik Sipil.

 

PIC untuk kegiatan Benchmarking Program Studi Teknik Sipil ke Program Studi Teknik Sipil UNHAS adalah Prof. Agus Setyo Muntohar, Ph.D.(Eng). Kegiatan yang dilaksanakan oleh Program Studi Teknik Sipil adalah melaksanakan Benchmarking AUNQA ke Program Studi Teknik Sipil UNHAS. UNHAS menjadi pilihan Universitas dalam kegiatan benchmarking ini karena UNHAS telah terakreditasi ABET. Dalam kegiatan Benchmarking ini dilakukan pembahasan mengenai persiapan yang telah dilakukan oleh UNHAS dalam persiapan akreditasi ABET, seperti pembahasan mengenai Students 4 Outcomes, persiapan portofolio setiap matakuliah, dan melihat serta mempelajari proses yang telah dilaksanakan serta improvement yang telah dilakukan UNHAS.

Gambar 1. Foto bersama kegiatan Benchmarking Program Studi Teknik Sipil ke Program Studi Teknik Sipil UNHAS

Setelah dilaksanakan kegiatan benchmarking ini, Program Studi Teknik Sipil selanjutnya mengadakan workshop pembuatan soal assessment dan portofolio dimana dalam kegiatan tindak lanjut dari benchmarking ini dilaksanakan sosialisasi terkait sertifikasi AUN-QA, penjelasan singkat mengenai proses yang telah dilakukan oleh UNHAS, dan pembuatan soal yang sesuai dengan standar ELO (Expected Learning Outcomes) serta mempersiapkan folder yang berisi bukti-bukti fisik untuk mendukung sertifikasi AUN-QA.