Bridging Mahasiswa Baru Angkatan 2016/2017

September 20, 2016, oleh: Editor

Dalam rangka menyambut mahasiswa baru 2016/2017 Program Studi Teknik Sipil Universitas Muhammadiyah Yogyakrta (UMY) diadakan sebuah acara bersama berupa bridging yang bertepatan pada Sabtu, 17 September 2016 di ruang AR Fahruddin B lantai 5. Acara bridging kali ini berisi tentang training motivasi serta penjelasan mengenai sistem pengajaran di Teknik Sipil. Dalam bridging kali ini dihadiri oleh mahasiswa baru, wakil dekan, ketua jurusan, serta Bapak dan Ibu dosen Teknik Sipil Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

Acara ini bertemakan “From Zero to Hero: Menjadi Mahasiswa Berprestasi dan Mulia”, yang diharapkan hasil akhirnya adalah mahasiswa memiliki motivasi untuk menjadi mahasiswa yang berprestasi serta berakhlak mulia, sesuai dengan jargon universitas muhammadiyah Yogyakarta yaitu unggul dan islami.

Pemateri pertama adalah Ustad Kiki F. Wijaya yang merupakan seorang training motivasi profesional dibidangnya. Ustad Kiki dengan sangat bersahabat mempersuasif para mahasiswa baru agar bisa melihat suatu peristiwa dari berbagai sudut pandang. Beliau juga menampilkan sebuah video pelari yang sedang mengikuti kejuaraan, namun pelari itu tiba-tiba jatuh. Tim medis segera datang tetapi sang pelari tidak ingin meninggalkan lapangan dan tetap melanjutkan perlombaan. Ia lari dengan menahan sakit pada kakinya, sedikit demi sedikit, walaupun sudah tertinggal jauh dari pelari lainnya. Akhirnya, dia berhasil melewati garis finish walaupun tidak memangkan kejuaraan dan suara gemuruh tepuk tangan terharu penonton pun menghujam arena pada saat itu. “Lebih baik gagal setelah mencoba daripada gagal mencoba. Artinya berusaha lakukan yang terbaik daripada tidak melakukan apapun. Keluar dari zona nyaman kalian, dan wujudkan mimpi besarmu,” tutup Ustad Kiki.

Siti Isnaini K. Djaha ST., M.Sc sebagai pemateri kedua adalah alumni Teknik Sipil Universitas Muhammadiyah Yogyakarta yang berprestasi dengan ditandainya  jenjang karir yang ia jajaki baik dibidang akademik ataupun nonakademik. “Jangan jadi seperti kupu-kupu, kuliah-pulang kuliah-pulang,” ujarnya. Beliau ingin mahasiswa baru sekarang tidak hanya fokus pada akademik, namun juga di luar itu, seperti kegiatan organisasi. Karena di dalam dunia kerja ha-hal dalam berorganisasi seperti kepemimpinan dan bisa diajak kerja sama adalah salah satu hal yang penting.

Dan pemateri yang terakhir adalah ketua jurusan Teknik Sipil Universitas Muhammadiyah Yogyakarta yaitu ibu Ir. Anita Widiyanti MT yeng memberikan penjelasan mengenai sistem pengajaran di Teknik Sipil Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. Mulai dari sks (satuan kredit semester), aturan penilaian, indeks prestasi hingga dosen pembimbing akademik (DPA) dipaparkan dengan sangat jelas oleh beliau. “Di web kita sudah ada. Nanti kalian juga bisa lihat siapa dosen akademik kalian disitu,” ujarnya.

Acara ini berlangsung dengan lancar dan meriah karena terdapatnya hiburan musik Accoustic yang dibawakan oleh mahasiswa Teknik Sipil Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. Kemudian acara ini ditutup dengan sesi pembagian doorprize serta foto bersama dengan orang-orang yang berperan serta berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.

1

2

3

4

img_1426