10 Mahasiswa Teknik Sipil mengikuti KKN kejasama UMY-Singapore Polytechnic International (SPI)

March 11, 2013, oleh: Editor

Universitas Muhammadiyah Yogyakarta menjalin kerjasama dengan Singapore Polythechnic International (SPI), dalam bentuk KKN bersama. KKN diselenggarakan di dua lokasi, yaitu di Gatak, Tamantirto, Kasihan, Bantul dan Polengan-Kradenan, Srumbung, Magelang. KKN ini dilaksanakan dari tanggal 10-19 Maret 2013, dan tiap lokasi KKN mempunyai tema yang berbeda.  Tema KKN di Gatak adalah “Inisiasi Pembentukan Desa Eko Wisata”, sedangkan di Polengan-Kradenan mengambil tema “Penguatan Industry Olahan Ketela Patilo”.
Peserta KKN di Gatak terdiri dari:

  • 7  mahasiswa Singapore Polytechnic International (SPI),
  • 2 mhs asal Jepang.
  • 13 mahasiswa UMY terdiri dari: 4 mhs Teknik Sipil, 6 mhs Fakultas hukum, 1 mhs Teknik Elektro, 1 mhs Fakultas Agama Islam dan 1 mhs Fakultas Ilmu Komunikasi.

Sedangkan peserta KKN di Kradenan-Polengan terdiri dari:

  • 7 mahasiswa Singapore Polytechnic International  (SPI)
  • 3 mhs asal Vietnam.
  • 20 mahasiswa UMY terdiri dari: 10 mhs Teknik SipilS, 6 mhs Fakultas Hukum, 2 mhs Fakultas Ilmu Komunikasi, 1 mhs Teknik Elektro dan 1 mhs Fakultas Agama Islam.

Kegiatan ini rencananya akan dilanjutkan lagi, direncanakan bulan Nopember untuk aplikasi dari ide yang telah dibuat oleh mahasiswa dalam memecahkan permasalahan masyarakat tsb.