Kuliah Umum Geoteknik 2015 Bendungan dan Instrumentasi

November 22, 2015, oleh: superadmin

Kuliah umum dengan tema “Analisis Dinamik Bendungan dan Instrumentasi”  dilaksanakan oleh Jurusan Teknik Sipil Universitas Muhammadiyah Yogyakarta bersama Himpunan Mahasiswa Sipil pada hari sabtu, 21 November 2015 lalu pukul 7.30 WIB sampai dengan 11.30 WIB. Acara yang diadakan di Stadium General Fakultas Teknik ini dibuka oleh ibu Ir. Anita Widianti, MT selaku Ketua Jurusan Teknik Sipil Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. Sebagai moderator adalah ibu Willis Diana, ST., MT yang merupakan salah satu Dosen UMY.
Pemapar pertama Ir. Wahyu P Kuswanda, direktur perusahaan PT. Teknindo Geosistem Unggul, memaparkan materinya selama 90 menit yang memberikan pengalamannya dalam pelaksanaan pekerjaan instrumentasi geoteknik pada bendungan tipe urugan untuk prediksi perilaku yang akan terjadi, sehingga bisa mewaspadai dan perawatan.
1

Pemapar kedua, Ir. Hendra Jitno, M.A., Ac., Ph.D sebagai manager Geotechnical Engineering, Barrick Australia Pasific. Beliau memperkenalkan Seismic Upgrade of Earth Dams – Australian Practice selama lebih kurang 90 menit. Beliau juga banyak memberikan motivasi yang luar biasa untuk membakar semangat mahasiswa untuk “cintai profesi kita yang akan menjadi seperti hobi bagi kita”.
2
3
Kuliah umum ketiga sekaligus yang terakhir untuk semester ganjil ini juga mengundang Dosen Teknik Sipil bapak Agus Setyo Muntohar, M.Eng. Sc., Ph.D sebagai pengisi materi “Analisis Stabilitas Lereng Bendungan Urugan”. Dosen lulusan Doktoral Taiwan ini menyampaikan materi mengenai metode yang digunakan untuk memperbaiki bendungan.
Para peserta kuliah umum juga sangat antusias. Ini terlihat dari banyaknya peserta yang hadir dan banyaknya pertanyaan yang mucul pada saat sesi tanya jawab.
4